Senin, 31/08/20
 
Mendagri Tito Karnavian Tegaskan yang Tidak Jalankan PPKM Mikro Itu Ditegur

| Nasional
Selasa, 28/12/2021 - 10:30:12 WIB
Mendagri Tito Karnavian
TERKAIT:
   
 
JAKARTA, Riau Eksis.com- Mendagri Tito Karnavian, menyebut pemerintah meminta pemda untuk mengaktifkan kembali mikro lockdown. Hal itu demi mencegah penularan Omicron saat libur Natal dan tahun baru 2022. Ini merupa istilah lain dari PPKM Mikro.

"Seperti diketahui, Indonesia ini sempat menerapkan PPKM Mikro sebelumnya. Saya sudah sampaikan kepada kepala daerah. Terutama kuncinya bupati dan wali kota supaya mereka aktifkan lagi PPKM Mikro ini," kata Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian.

Tito mengaku sudah menerjunkan tim ke daerah-daerah yang sering menjadi tujuan wisata selama periode libur Natal dan tahun baru. Di antaranya Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Bali, dan Lombok.

Kemendagri akan memeriksa apakah PPKM Mikro berjalan atau tidak di daerah yang diawasi tersebut. Dia mengingatkan pemda yang tidak menjalankan PPKM Mikro akan ditegur.

"Lima daerah ini prioritas akan kami awasi, apakah PPKM Mikro berjalan? Yang jalan kami berikan penghargaan, yang tidak pasti akan kami tegur," ucapnya dilansir iNews.id.

PPKM Mikro ditandai dengan adanya Satgas di tingkat RT dan RW yang diisi Babinsa dan Bhabinkamtibmas, termasuk tokoh-tokoh masyarakat. Satgas ini nantinya yang akan menerapkan mikro lockdown bila banyak terjadi kasus Covid-19 terutama Omicron di kawasan tersebut. (Dai)






Berita Lainnya :
 
  • Seleksi Calon Polisi, Ribuan Peserta Padati Mapolda Riau
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
  • Kapolda Riau adakan Halal Bihalal bersama PD IV KBPP POLRI dan IKAL Propinsi Riau
  • Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik
  • Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Cetak Sejarah
  • Halal Bihalal Polresta Pekanbaru, 2 Personil Terima Tiket Umroh dari Kapolda Riau
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved