Senin, 31/08/20
 
Jumat Berbagi, Satlantas Polres Bengkalis Bagi Sembako Ke Warga Kurang Mampu

| Bengkalis Kab
Jumat, 10/03/2023 - 16:30:44 WIB
AKP Kaliman dan Rombongan saat Sambangi Rumah Kusaini
TERKAIT:
   
 
Riaueksis.com

Bengkalis - Sebagai bentuk kepedulian antar sesama, Satlantas Polres Bengkalis melaksanakan kegiatan jumat berbagi dengan memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Desa Pangkalan Batang, Kecamatan Bengkalis. Jumat (10/03/23)

Dalam pelaksanan kegiatan berbagi kali ini rombongan yang dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres Bengkalis AKP Kaliman Siregar mendatangi kediaman Kusaini salah satu warga kurang mampu yang ada di desa tersebut

Kasatlantas Polres Bengkalis AKP Kaliman Siregar mengatakan banwa kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh jajarannya merupakan kegiatan rutin sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat

"Kegiatan ini kita laksanakan untuk menunjukan bahwa Polri selain Melindungi, Mengayomi dan Melayani masyarakat juga peduli antara sesama," ungkap Kaliman

"Melalui kegiatan ini juga diharapkan bisa lebih mempererat tali silaturahmi antar Polri dan masyarakat," ungkapnya lagi

Dalam kesempatan itu AKP Kaliman menyerahkan sembako yang langsung diterima oleh Kusaini dan keluarga

"Terimakasih kami ucapkan kepada bapak kepolisian yang telah sudi hadir ke kediaman kami dan juga telah memperhatikan kami sebagai rakyat kecil, semoga apa yang telah bapak lakukan buat saya dan keluarga akan dapat balasan oleh Allah. SWT..amin," doa Kusaini haru. (A)





Berita Lainnya :
 
  • Puluhan Mantan Kades Dan Masyarakat Bergabung Di Relawan Millenial Kampung Untuk Kasmarni Dua Periode
  • Hendry CH Bangun lantik Kepengurusan PWI Kaltim, Zufra Irwan: Bentuk Ketidakpatuhan terhadap Keputusan Dewan Kehormatan PWI Pusat
  • Golkar – PKS Resmi Berkoalisi di Pilgubri 2024, Syamsuar-Mawardi Calon Pertama yang Siap Berlayar
  • Razia Kampung Narkoba Panger, Ratusan Personil Tim Gabungan Amankan 7 Pelaku Narkoba
  • Terkait Persoalan di PWI Pusat Rapat Pleno PWI Riau Minta Dilaksanakan KLB
  • PWI Riau dan PHR Taja Workshop conten creator
  • Jadi Partai ke-9 PKS Resmi Merapat Ke Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso pada Pilkada Bengkalis.
  • Rapat Pleno PWI Pusat Tunjuk Zulmansyah Sekedang Plt Ketum PWI
  • Bantu Awasi Pekerjaan di Blok Rokan dan Hasilkan Efisiensi, PHR Beri Penghargaan ke Kejati Riau
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved