Senin, 31/08/20
 
Meriahkan HUT Ke-77 RI, PWI Pokja Pekanbaru Gelar Turnamen Ping Pong

Derry | Olahraga
Kamis, 11/08/2022 - 15:52:51 WIB
Foto: ist
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU,Riaueksis.com- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pokja Pekanbaru bakal gelar turnamen olahraga Ping Pong. Peserta turnamen tersebut khusus untuk internal anggota PWI yang ada di Riau. Ketua PWI Pokja Pekanbaru, N Doni Dwi Putra mengatakan turnamen itu rencananya bakal digelar di Sekretariat PWI Riau, Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru. "Turnamen kali ini buat memeriahkan HUT RI Ke-77 sekaligus ajang silaturahmi antar anggota PWI yang ada di Riau," kata dia, Kamis (11/8/2022). Pada turnamen ini, lanjut Doni, bakal ada hadiah berupa piala dan uang tunai bagi pemenang 1 sampai dengan 4. Namun, tidak tertutup kemungkinan bakal ada doorprize lainnya bagi para peserta yang beruntung. Sementara Ketua Pelaksana, Ramli menyebut dari awal pendaftaran di 8 Agustus 2022 sampai dengan hari ini, sudah 16 peserta yang mendaftar. "Kemungkinan akan terus bertambah menjelang hari pelaksanaan, Rabu 17 Agustus 2022 pukul 10.00 WIB," jelasnya. Ramli juga menyebut turnamen kali ini tidak ada biaya pendaftaran sama sekali, tetapi harus anggota PWI yang ada di Riau dengan kartu anggota yang masih aktif atau sedang dalam pengurusan. "Jadi disini tidak ada batasan termasuk untuk usia. Selagi masih Anggota PWI Riau dan memenuhi syarat silahkan untuk mendaftar," pungkasnya.(rls)




Berita Lainnya :
 
  • PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
  • Wiwik Widaningsih dan Pengurus PWI Siak Periode 2023-2026 Resmi Dilantik
  • Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Riau Gelar Syukuran HUT ke-44 dan Dukung Program Generasi Emas 2045
  • PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
  • Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
  • Buka Perlombaan PP-PAUD se-Provinsi Riau, Berikut Pesan Adrias Hariyanto
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved