Senin, 31/08/20
 
Kapitra Ampera Minta Amien Rais Minta Maaf Mendesak Kapolri Jenderal Tito Karnavian Dicopot

Putra | Hukum
Kamis, 11/10/2018 - 17:49:28 WIB
Kapitra Ampera
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com - Kapitra Ampera meminta Ketua Wanhor PAN Amien Rais untuk meminta maaf karena telah mendesak Kapolri Jenderal Tito Karnavian dicopot. Kapitra sampai memberi batas waktu kepada Amien selama 7 x 24 jam.

"Saya minta Amien Rais klarifikasi itu dan minta maaf kepada Jenderal Tito dan kepolisian," ujar Kapitra dalam konferensi pers di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/10/2012).

Kapitra yang memimpin eks 212 untuk mendukung Ma'ruf Amin --- cawapres Jokowi di Pilpres ini -- menyatakan apa yang menjadi dasar Amien untuk mendesak Tito mundur, tak terbukti.

"Nah, ketika dia dipanggil dia mengeluarkan attack to personal. Dan dia nggaj punya bukti, Dicek ke KPK, KPK menyesali itu. Apa itu, itu kan sampah yang dia sebarkan menjadi virus-virus fitnah. Padahal dia diperlakukan sangat baik," ujar Kapitra.

"Kekhawatiran dia, kecemasan dia kan tidak terbukti. Toh diperlakukan dengan baik dalam pemeriksaan Tetapi kenapa harus menyerang ke personal dan kepolisian," sambung Kapitra.

Kapitra juga sudah mengunggah video yang berisi permintaan terbuka ke Amien Rais agar meminta maaf. Dalam permintaan yang bisa dibilang somasi terbuka itu, Kapitra memberi waktu 7 x 24 jam untuk Amien.

"Kapitra minta Amien Rais minta maaf ke Jendral Tito. Waktunya 7x24 jam. Kalau tidak kami akan lapor polisi," tutur Kapitra. ****(ptr)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Koramil 05/BB Bagi-bagi Takjil Berbuka Puasa Gratis Ke Pengguna Jalan
  • Dua Babinsa Koramil 01/Bengkalis Bersama Patroli Karlahut Di Desa Penebal
  • HUT ke 57 BRK Syariah, Gubri Harap Lebih Eksis, Maju dan Tumbuh Besar
  • Ingin Berkontribusi Lebih Besar Lagi, Fendri Jaswir Maju Caleg DPR RI Dapil Riau 1
  • Safari Ramadhan di Kecamatan Tualang Bupati Alfedri Sampaikan Pelayanan Tidak Pakai Lamo
  • Safari Ramadhan Ke-9, Kasmarni Ajak Masyarakat Mandau Tetap Kompak dan Sinergi Bangun Negeri
  • Pansus LKPJ Diskusi terkait Tata Laksana LKPJ di DPRD Provinsi Riau
  • DPRD Laksanakan Rapat Paripurna Penyerahan LKPJ Bupati Bengkalis Tahun Anggaran 2022
  • Jumat Bersih, Babinsa Koramil 04/Rupat Goro Bersama Warga Bersihkan Area Rumah Ibadah
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved