Senin, 31/08/20
 
Enam Eks Anggota DPRD Riau Diperiksa KPK, Diduga Korupsi RAPBD 2014-2015

Derry | Hukum
Selasa, 26/10/2021 - 22:50:28 WIB
Foto: mantan ketua DPRD Riau Johar Firdaus, bersama mantan Bupati Rohul Suparman sewaktu mengikuti persidangan Tipikor di PN Pekanbaru ( istimewa)
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU,Riaueksis.com-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa enam eks anggota DPRD Riau periode 2009-2014. Pemeriksaan keenam eks anggota dewan tersebut untuk mendalami kasus dugaan suap pembahasan RAPBD-P tahun anggaran 2014 dan atau RAPBD tahun anggaran 2015. Kasus dugaan suap ini juga menyeret nama mantan Gubernur Riau, Annas "Atuk" Maamun.

Keenam eks anggota dewan tersebut adalah Ahmad Kirjuhari, Gumpita, Johar Firdaus, Iwa Sirwani Bibra, Riki Hariansyah dan Solihin Dahlan. Eks wakil rakyat ini menjalani pemeriksaan KPK di Kantor Direktorat Reskrimsus Polda Riau, Jl. Pattimura No. 13, Pekanbaru, Riau, Selasa (26/10).

"Hari ini memang dilakukan pemeriksaan saksi TPK Suap Pembahasan RAPBD-P TA 2014 dan atau RAPBD TA 2015 Prov. Riau," jelas Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri, Selasa (26/10).

Seperti yang diberitakan sebelumnya, kasus dugaan suap RAPBD-P TA 2014 dan atau RAPBD TA 2015 Provinsi Riau, yang melibatkan Mantan Gubernur Riau, Annas Maamun kembali dibuka. KPK juga memanggil mantan Ketua DPRD Riau, Suparman yang berstatus sebagai saksi.(Nisa)




Berita Lainnya :
 
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  • Kapolda Riau :" Banggalah Jadi Wartawan, Karena Wartawan itu Orang -Orang Cerdas"
  • Bupati Kasmarni Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai
  • Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS dari BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved