Senin, 31/08/20
 
OJK Riau Kumpulkan Seluruh Industri Jasa Keuangan

Ridwan alkalam | Ekonomi
Selasa, 11/07/2017 - 13:20:42 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (riaueksis.com) - Sekaligus memperkenalkan kantor baru di Jalan Arfin Achmad, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau, Selasa (11/7/2017) mengundang seluruh industri jasa keuangan yang ada di Riau. Selain saling bersilaturahmi, juga membahas 
permasalahan terkait jasa keuangan. 

Kepala OJK Riau, Muhammad Nurdin Subandi mengatakan, seluruh industri jasa keuangan di Riau perlu disatukan. Mengingat ada banyak masalah keuangan di Riau yang perlu diatasi. 

"Kami menyadari bahwa literasi keuangan kepada masyarakat perlu dilakukan upaya serius. Sebab permasalahan keuangan di Riau kian hari makin komplek. Kami khawatir dengan cara, dan kepada siapa masyarakat akan menginvestasikan uang mereka. Inilah yang harus diperjelas," katanya. 

Hal itu lanjut Nurdin, sebagaimana peran OJK yang selama ini mengawasi pelaku jasa keuangan seperti perbankan, pasar modal, dan lainnya. 

Lanjut Nurdin Subandi, OJK sendiri sudah membentuk Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) dalam rangka memperkuat literasi keuangan kepada masyarakat. FKIJK ini merangkul seluruh industri jasa keuangan di Riau, untuk bertindak sebagai kepengurusan. 

Dengan langkah seperti ini, kata Subandi diharapkan ada komunikasi dan koordinasi intens antar industri jasa keuangan dalam menyelesaikan masalah itu. Selanjutnya, FKIJK punya tanggungjawab untuk membantu memperkuat keuangan daerah, dalam rangka mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah. 

"FKIJK juga kami masukkan dalam Tim Percepatan Akses Keuangam Daerah, untuk percepatan ekonomi. OJK hanya berusaha menjadikan pelaku industri jasa keuangan di Riau satu tujuan dalam pengembangan dan penanganan terhadap masalah keuangan di Riau," tambah Subandi lagi. (wan)





Berita Lainnya :
 
  • Workshop Wartawan Lingkungan PWI Riau Hadirkan 5 Nara Sumber Nasional dan Lokal
  • Wartawan Senior Hendri Ch Bangun, Terpilih Sebagai Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Periode 2023- 2028
  • Polsek Sukajadi Bekuk Pelaku Curanmor yang Sudah Beraksi di 150 TKP
  • Ichfa A Zuhri Staf Protokol Pemrov Tewas Laka Lantas di Koto Gasib
  • Bandara SSK II Pekanbaru Tambah Pilihan Penerbangan ke Kuala Lumpur
  • Kongres PWI ke XXV di Bandung, Presiden Jokowi ajak Insan Pers Pegang Teguh Kode Etik.Jurnalistik
  • Pemko Larang Pungutan Parkir di Empat Toko Ritel SPBU
  • Festival Generasi Happy dari Tri Hadir di Lampung, Ajak Gen Z Manfaatkan Dunia Digital dan Bergerak Jaga Lingkungan
  • Pramana K. Tarigan, VP - Head of Si Anak Medan Peraih Head of Sales Nasional Terbaik 2022
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved