Senin, 31/08/20
 
Ritual Cheng Beng, Rohil Dipadati Warga Tionghoa

wan | Religi
Selasa, 28/03/2017 - 21:45:54 WIB
Foto: tionghoainfo
TERKAIT:
   
 
BAGANSIAPIAPI (RiauEksis.Com) - Sejumlah pekuburan di Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko, mulai dipadati warga keturunan Tionghoa baik lokal maupun luar daerah maupun luar negeri. Kehadiran warga Tionghoa ini guna melaksanakan ritual Cheng Beng atau yang sering disebut dengan ziarah ke makam leluhur.

Tokoh masyarakat Tionghoa, Rendy Gunawan, Selasa (28/3/2017) mengatakan, ritual Cheng Beng ini dilaksanakan 10 hari sebelum 4 April dan sampai dengan 10 hari sesudahnya yang dilakukan secara kekeluargaan.

"Ziarah ke makam leluhur dimulai pada Sabtu (25/3/2017) kemarin dan puncaknya pada tanggal 4 April mendatang. Saat ini saja warga Tionghoa baik yang berada di Jakarta, Medan, Jawa Tengah, Pekanbaru bahkan dari Malaysia dan Singapura mulai datang ke Bagansiapiapi," katanya, seperti dilansir halloriau.com, Selasa (28/3/2017).

Menurutnya, tradisi Cheng Beng yang diperingati setiap tahunnya ini sebagai bentuk penghormatan, bakti dan kesetiaan anak cucu kepada leluhurnya. Generasi penerus diharapkan pula menghormati leluhurnya dalam bentuk menjaga nama baik leluhur dalam sikap dan perilaku masyarakat.

“Kegiatan yang kami lakukan berkumpul bersama keluarga di kuburan untuk berdoa serta memberikan sesaji makanan, membakar hio dan lainnya," ucapnya.

Cheng Beng ini, lanjutnya tidak hanya dilaksanakan di Bagansiapiapi melainkan di seluruh Indonesia. "Pada acara puncaknya nanti biasanya diadakan sembahyang diwakili oleh semua marga, yang dimulai pukul 08.00 WIB," ujar Rendy Gunawan. 

Untuk perkuburan di Kota Bagansiapiapi ada dua tempat, yakni Kuburan Hua San Ting yang terletak di Kepenghuluan Bagan Jawa dan Kuburan Pemakaman Ki Lok Ting yang terletak di Jalan Pelabuhan Baru.

Saat ini kedua tempat itu telah ramai didatangi dan tampak bersih. Kemudian pada hari H nya nanti yakni tanggal 4 April dilakukan peletakan Abu di Vihara Sakyamuni. (wan)







Berita Lainnya :
 
  • Hendry CH Bangun lantik Kepengurusan PWI Kaltim, Zufra Irwan: Bentuk Ketidakpatuhan terhadap Keputusan Dewan Kehormatan PWI Pusat
  • Golkar – PKS Resmi Berkoalisi di Pilgubri 2024, Syamsuar-Mawardi Calon Pertama yang Siap Berlayar
  • Razia Kampung Narkoba Panger, Ratusan Personil Tim Gabungan Amankan 7 Pelaku Narkoba
  • Terkait Persoalan di PWI Pusat Rapat Pleno PWI Riau Minta Dilaksanakan KLB
  • PWI Riau dan PHR Taja Workshop conten creator
  • Jadi Partai ke-9 PKS Resmi Merapat Ke Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso pada Pilkada Bengkalis.
  • Rapat Pleno PWI Pusat Tunjuk Zulmansyah Sekedang Plt Ketum PWI
  • Bantu Awasi Pekerjaan di Blok Rokan dan Hasilkan Efisiensi, PHR Beri Penghargaan ke Kejati Riau
  • Komisi IV Sidak PT Sumatera Kemasindo, Diduga Adanya Pencemaran Limbah
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved