Senin, 31/08/20
 
Wakil Bupati Siak Resmi Buka MTQ ke-15 Tingkat Kecamatan Minas

an | Religi
Sabtu, 26/03/2016 - 12:27:20 WIB
Wakil Bupati Siak, Alfedri saat memukul gong tanda dibukanya MTQ tingkat Kecamatan Minas
TERKAIT:
   
 
Siak (RiauEksis.Com) - Wakil Bupati Sia, Alfedri, secara resmi membuka event Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-15 tingkat Kecamatan Minas tahun 2016 yang dilangsungkan di Kampung Minas Timur, Jumat (25/3/16) malam.

MTQ ini akan berlangsung hingga 27 Maret 2016 dengan mempertandingkan 6 cabang perlombaan yang diikuti sebanyak 94 peserta.

Alfedri dalam sambutannya mengingatkan persoalan kenakalan remaja yang semakin mengkhawatirkan. Ia mengharapkan, dengan kegiatan MTQ ini masyarakat semakin cinta dengan Alquran, sehingga mampu membentengi diri dari pengaruh buruk.

"Sekarang kita harus sangat mewaspadai berbagai kenakalan remaja. Beberapa laporan dan penindakan baik oleh Satpol PP maupun pihak kepolisian sudah mendapati beberapa kasus," ungkap Alfedri.

Kecemasan ini diungkapkan Wakil Bupati mengingat maraknya kasus remaja yang teridentifikasi menggunakan lem tertentu yang memiliki zat dan dapat menghilangkan akal sehat.

"Kejahatan remaja yang menggunakan lem ini sudah sangat marak dikalangan remaja kita. Kasusnya bahkan sudah ada penindakan dari aparat kepolisian," jelasnya.

Lebih jauh, Wabup juga melarang para pedagang untuk tidak menjual lem yang bisa digunakan untuk hal negatif tersebut.
"Para pedagang harus mewaspadai ini, kalau sudah setiap hari beli lem, untuk apa? ini yang harus jadi perhatian kita bersama," ujarnya.

Di akhir sambutan Wabup juga memberikan apresiasi atas pelaksanaan MTQ Minas tahun ini.

Camat Minas Afrizal mengatakan, MTQ yang dilaksanakan hari ini diharapkan dapat melahirkan qari dan qariah terbaik sehingga mampu meningkatkan prestasi Minas di tingkat Kabupaten Siak.

"Kita akui, prestasi Minas naik turun, dan pernah berada di peringkat ke-12 MTQ tingkat Kabupaten Siak. Oleh karena itu target kita adalah memperbaiki pencapaian sebelumnya dan meraih prestasi semaksimal mungkin," harapnya.(re)






Berita Lainnya :
 
  • Seleksi Calon Polisi, Ribuan Peserta Padati Mapolda Riau
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
  • Kapolda Riau adakan Halal Bihalal bersama PD IV KBPP POLRI dan IKAL Propinsi Riau
  • Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik
  • Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Cetak Sejarah
  • Halal Bihalal Polresta Pekanbaru, 2 Personil Terima Tiket Umroh dari Kapolda Riau
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved