Senin, 31/08/20
 
Presiden Jokowi Resmikan SPAM DUROLIS di Rokan Hilir Riau

Derry | Nasional
Jumat, 06/01/2023 - 23:48:44 WIB
Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Dumai, Rokan Hilir, dan Bengkalis (Durolis). (Sumber: Bidik layar YouTube Biro Pers Sekretariat Presiden).
TERKAIT:
   
 
ROKAN HILIR,Riaueksis.com - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Dumai, Rokan Hilir, dan Bengkalis (Durolis), Kamis (5/1/2023). 

Turut mendampingi Presiden Jokowi, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Presiden Jokowi mengatakan, hampir setiap provinsi, kabupaten, dan kota di tanah air masih banyak yang bermasalah perihal penyediaan air baku.



"Pada siang ini kita bisa melihat sistem penyediaan air minum bagi masyarakat di Rokan Hilir, Bengkalis, dan di Kota Dumai yang nantinya bisa disuplai dari SPAM di Rokan Hilir ini," ucapnya.

Kepala Negara menjelaskan, SPAM Regional Kota Dumai, Kabupaten Rokan Hilir, dan Bengkalis bisa menyediakan air minum dengan kualitas baik untuk 32 ribu rumah di ketiga daerah tersebut.

"Semoga ini menjadi penyediaan air minum dengan kualitas baik bagi Rokan Hilir, Bengkalis, dan Dumai yang akan menyehatkan dan mensejahterakan," harapnya.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini saya resmikan SPAM Regional Dumai, Rokan Hilir, dan Bengkalis di Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau," imbuhnya.



Untuk diketahui, SPAM Durolis memiliki kapasitas 1.500 liter per detik. Namun, pada tahap pertama sudah di bangun kapasitas 400 liter per detik. SPAM Duroris Dumai 150 liter per detik, Rohil 100 liter per detik, Bengkalis 150 liter per detik.

Turut hadir pada acara peresmian SPAM DUROLIS, Ketua DPRD Provinsi Riau, Bupati Rokan Hilir, Bupati Bengkalis, dan Wali Kota Dumai.**



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Sadis Balita Tewas dicekik Ibu Kandung di Kampar
  • Dandim Bengkalis dan Wabup Bagus Santoso Sambut Kedatangan Danrem 031 Wira Bima serta Ucapkan Selamat Datang
  • Koramil 05/Rupat Bersama Forkopimcam Laksanakan Safari Ramadhan
  • Pansus LKPJ Gelar Rapat Perdana Bersama Dinas Terkait
  • Sekda Siak, Teken MoU Komitmen Besama Sukseskan Pemilu Serentak 2024.
  • Pimpinan DPRD Riau Prihatin Payung Mesjid Agung An Nur Belum Selesai Sudah Rusak
  • Bupati Alfedri Sambut Tim Safari Ramadan Pemprov Riau di Kecamatan Tualang
  • Pasca Karlahut, Koramil 01/Bengkalis Lakukan Sosialisasi Himbau Warga Jangan Bakar Lahan
  • Bentuk Jati Diri Generasi Muda, Babinsa Koramil 01/Bengkalis Sosialisasi Isi Kandungan Pancasila Kepada Pelajar
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved