Senin, 31/08/20
 
Pemkab Inhil Buka Puasa Bersama Masyarakat di Jakarta

ditma | Inhil Kab
Senin, 28/05/2018 - 00:00:16 WIB

TERKAIT:
   
 
TEMBILAHAN,RiauEksis.Com - Mengambil momentum bulan suci Ramadhan 1439 H, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menggelar buka puasa bersama masyarakat Inhil yang berdomisili di Jakarta, Minggu (27/5/2018).


Kegiatan buka puasa bersama yang dilaksanakan bekerjasama dengan pengurus Kerukunan Keluarga Indragiri Hilir (KKIH) Jakarta ini, dipusatkan di aula Puri Agung Grand Sahid Jaya Hotel Jakarta.


Buka puasa bersama yang dihadiri langsung oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Inhil, Rudyanto juga ditujukan sebagai sarana mempererat tali silahturrahmi diantara kedua pihak.


"Dalam momentum Ramadhan yang suci, kami manfaatkan untuk silahturrahmi sekaligus memperkenalkan diri dihadapan masyarakat Inhil yang hadir," ujar Rudyanto dalam sambutannya.


Disamping itu, melalui acara buka puasa bersama tersebut, Rudyanto meminta dukungan penuh dalam mengemban tugas dan amanah menjalankan roda Pemerintahan kepada masyarakat Inhil di Jakarta.


"Saya sangat bersyukur bisa hadir bertemu dan bertatap muka dengan masyarakat inhil yang berdomisili di Jakarta. Ini merupakan momen yang tepat untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh masyarakat dan keluarga besar KKIH Jakarta," tukasnya.


Dalam momen setahun sekali tersebut, Rudyanto berharap dapat berdiskusi dan berdialog secara mendalam dengan masyarakat Inhil di Jakarta tentang berbagai hal yang dihadapi oleh kedua belah pihak.


Terlihat hadir dalam kesempatan itu, Unsur Forkopimda dan sejumlah anggota DPRD Inhil, Tokoh Masyarakat, Kepala Organisasi Perangkat Daerah dan Camat se-Kabupaten Inhil serta masyarakat Inhil se-Jabodetabek. (adv)





Berita Lainnya :
 
  • 12 Perusahaan Buka Lowongan Kerja di Siak Job Fair
  • Sambut HUT ke 24, Pemkab Gelar Sejumlah Kegiatan
  • Atlet dari Riau Ikut Sumbang Medali Untuk Indonesia di Asian Games 2023 di Asian Games Hangzhou 2023
  • Polisi Gagalkan Peredaran 65 Kg Sabu Untuk Pekanbaru dan Sumut
  • Sambut Hari jadi Humas Polri ke 72, Polda Riau Gelar donor darah
  • Bentuk Rasa Syukur Memperingati HUT TNI Ke-78, Kodim 0303/Bengkalis Bersama Masyarakat Laksanakan Doa Bersama
  • Minimnya Rambu-rambu Pekerjaan Peningkatan Jalan Muntai-Teluk Pambang, Menyebabkan IRT Mendapat Puluhan Jahitan Di Wajah
  • Polri Gandeng Ustaz Das'ad Latif untuk Mendorong Pemilu Damai
  • Tampung aspirasi dan keluhan warga Polda Riau gelar Jumat Curhat bersama warga di Kec Payung Sekaki
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved