Senin, 31/08/20
 
Bupati Kasmarni Berikan Santunan untuk Anak Yatim dan Kaum Dhuafa di Kecamatan Mandau

Derry | Bengkalis Kab
Sabtu, 08/04/2023 - 22:01:51 WIB
Foto: diskominfo
TERKAIT:
   
 
MANDAU,Riaueksis.com
Bupati Bengkalis Kasmarni menyantuni anak yatim dan kaum dhuafa di 17 Ramadhan 1444 Hijriyah. 

Pemberian santunan tersebut berlangsung di halaman Kantor Camat Mandau Sabtu sore, 8 April 2023. 

Sebanyak 50 orang anak yatin dan 50 kaum dhuafa berkesempatan menerima santunan dari orang nomor satu di Negeri Junjungan ini. 

Kemudian Bupati Kasmarni juga menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengawas Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bengkalis.

Dikatakan Bupati Kasmarni, santunan yang diberikan merupakan kewajiban Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis untuk selalu peduli terhadap warganya, terutama kepada masyarakat yang kurang mampu yang berhak menerimanya.

Bupati berharap, tali asih yang diberikan tersebut dapat meringankan dan memberi kebahagiaan kepada kaum dhuafa dan anak yatim saat menjalankan puasa Ramadhan. 

“Kami berharap bantuan dan santunan yang kami berikan ini, bermanfaat bagi penerima, serta digunakan dengan sebaik-baiknya. Kemudian dapat membantu meringankan beban selama menjalankan ibadah puasa di bulan Suci Ramadhan pada tahun ini,” ujar Kasmarni.Dikesempatan itu, Bupati Kasmarni turut silaturahmi bersama pengurus rumah ibadah Masjid/Musholla di Kecamatan Mandau.

Tampak hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Forkopimda, Plt Sekda Bengkalis Ersan Saputra, sejumlah Kepala Perangkat Daerah dan Camat.(inf)








Berita Lainnya :
 
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Narkoba Senilai Rp32 Miliar
  • SMSI Riau Gelar Buka Puasa Bersama, Luna: Mari Terus Kita Rajut Kekompakkan
  • Penuh Berkah, Pj Gubri dan Bupati Kasmarni Safari Ramadhan di Kecamatan Pinggir
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved