Senin, 31/08/20
 
Pirlo Komentari Tendangan Bebas Di Liga Italia

Putra | Olahraga
Rabu, 31/10/2018 - 19:09:47 WIB
Pirlo
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com - Liga Italia musim ini minim gol dari tendangan bebas langsung. Andrea Pirlo yang kerap disebut-sebut sebagai master tendangan bebas pun buka suara.

Liga Italia berisikan sejumlah pemain yang jago tendangan bebas. Namun musim ini baru ada tiga gol yang tercipta dari tendangan bebas langsung setelah 10 pekan berjalan.

Ketiga gol tersebut dibuat oleh Nicolo Barella (Cagliari), Cristiano Biraghi (Fiorentina), dan Aleksandar Kolarov (AS Roma). Ini jadi jumlah terendah dalam 15 tahun terakhir di Liga Italia.

Menurut Pirlo, ini cuma laju buruk untuk sementara. Mantan pemain AC Milan dan Juventus itu justru menilai gol dari tendangan bebas saat ini lebih mudah untuk diciptakan.

"Ini cuma laju buruk. Harusnya sekarang lebih mudah untuk mencetak gol karena ada vanishing spray. Pagar betis tidak bisa melewati garis yang ditetapkan wasit," ujar Pirlo seperti dikutip Football Italia.

Meski belum punya gol yang tercipta dari tendangan bebas langsung, Juve disebut Pirlo jadi tim yang paling berbahaya dalam aspek ini. Ia juga menyinggung Napoli yang punya Lorenzo Insigne.

"Juventus adalah tim yang paling berbahaya dalam hal ini, dengan adanya (Cristiano) Ronaldo, (Miralem) Pjanic, dan (Paulo) Dybala," ucap Pirlo.

"Meski demikian, Napoli juga punya Insigne. Dia punya kaki yang tajam dan masih bisa berkembang," imbuhnya.****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • Semangat Berbagi PHR, Wujud Syukur atas Keberhasilan Tajak Sumur Eksplorasi Pinang East
  • Ini Pesan Kapolda Riau Saat Safari Ramadhan di Masjid Muthmainnah
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved