Senin, 31/08/20
 
Tewas Jatuh dari Lift Wanita. di Kualanamu Ternyata Hilang Sejak Senin

Derry | Hukum
Minggu, 30/04/2023 - 17:07:50 WIB
Aisiah korban jatuh dari lift Bandara Kualanamu (foto: istimewa)
TERKAIT:
   
 
MEDAN,Riaueksis.com - Seorang wanita jatuh dari lift Bandara Kualanamu. Video rekaman CCTV seorang wanita yang jatuh ke bawah lift di Bandara Kualanamu beredar di media sosial. Wanita tampak terperosok saat keluar di pintu berbeda.
alam video yang beredar di media sosial itu tampak wanita yang mengunakan baju hitam itu masuk ke dalam lift. Namun terlihat panik dan berusaha membuka pintu lift sambil menelpon. Tak lama pintu lift terbuka namun belum tepat di lantai. Korban lalu langsung ke luar pintu lift dan terperosok ke celah lift.

Saat dikonfirmasi, pihak Bandara Kualanamu pun membenarkan video tersebut merupakan rekaman CCTV dari wanita yang ditemukan tewas, Kamis (27/4/2023) di bawah lift tersebut.

"Kami pastikan itu benar adalah korban Aisiah yang terjatuh dari lantai 2 di kedatangan Bandara Kualanamu," ungkap Head of Corporate Communication PT Angkasa Pura Aviasi Dedi Al Subur, Sabtu (29/4/2023).

Identitas mayat tersebut yakni Aisiah Sinta Dewi Hasibuan (38). Korban diketahui hilang sejak Senin (24/4/2023) dan ditemukan pada Kamis (27/4/2023) setelah tercium aroma membusuk di dekat lift di lantai satu bandara.

Dalam rekaman CCTV yang beredar, tampak pintu lift di belakang Aisiah terbuka namun tak dilihat oleh dirinya. Sedangkan pintu lift yang di depan Aisiah tak terbuka hingga membuatnya panik. Ia pun tampak beberapa kali menekan tombol-tombol lift sambil menelpon.

Dedi kemudian menjelaskan pintu lift yang terbuka saat itu tak seharusnya terbuka lantaran posisi lift belum berada pada lantai seharusnya.**



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pemko Pekanbaru Himbau Semua Elemen Bersinergitas Sukseskan Pemilu 2024
  • Bupati Dan Wabup,Lepas Dan Pemberangkatan JCH Kabupaten Siak Tahun 2023,Kirim Pesan Do a Kepada Jemaah
  • Cegah Karhutla, Sekda Siak Arfan Usman ingatkan beberapa hal.
  • Ikhtiar PHR Dalam Menjaga Lingkungan Hidup di Bumi Lancang Kuning
  • Tingkatkan Sinergitas Melalui Silaturahmi, Tiga Lintas Sektoral Kecamatan Bengkalis Cofee Morning Bersama
  • Komsos Bersama Generasi Millenial Babinsa Tanamkan Sikap Saling Menghormati Antar Sesama
  • Bupati Alfedri Harap: Akan Lahir Messi Baru Dari Kampung Rempak.
  • Bupati Kasmarni Sambut Baik Investor yang Akan Bangun PLTS 1.500 M Watt di Kabupaten Bengkalis, Nilainya Capai Rp 18 Triliun
  • Perkuat Sinergitas Dalam Upaya Pencegahan Karlahut, Babinsa Koramil 02/T. Tinggi Komsos Dengan Masyarakat
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved