Senin, 31/08/20
 
BRI Selatpanjang Undi Panen Hadiah Simpedes Periode Tahap Pertama

Ridwan Alkalam | Ekonomi
Senin, 18/09/2017 - 16:26:52 WIB

TERKAIT:
   
 
SELATPANJANG (riaueksis.com) - Manajemen BRI Kantor Cabang Selatpanjang Kabupaten Kepulauan Meranti, Sabtu (16/9/2017) melakukan pengundian Panen Hadiah Simpedes Periode Pertama 1 Maret sampai dengan 31 Agustus 2017.

Pengundian yang berlangsung di aula Afifa Sport Center Selatpanjang itu dihadiri Asisten I Setdakab Jonizar, Anggota DRPD Edi Mashudi bersama Emiratna, Wakapolres Kompol Dr Wawan Setiawan, dan sejumlah instansi vertikal lainnya.

Pimpinan Cabang BRI Selatanjang, Hendra Nasution, menyampaikan bahwa undian panen hadiah Simpedes ini merupakan program dalam rangka menarik minat masyarakat untuk menabung, sekaligus juga untuk memperkenalkan produk bank tersebut.

"Pengundian ini kira lakukan dua kali dalam setahun bagi nasabah di Kepulauan Meranti. Selain itu, ada juga  pengundian skala nasional," ungkap Hendra.

Terkait dengan layanan nasabah, Hendra menjelaskan ada 131 agen Briling yang tersebar dan secara aktif sebagai perpanjangan tangan dari BRI dalam melayani masyarakat di Kepulauan Meranti.

"Agen Briling ini kita rekrut dari nasabah. Nanti akan kita tambah atau perluas lagi agar bisa menjangkau masyarakat di pelosok. Sehingga masyarakat bisa dengan mudah mendapatkan layanan perbankan," sebutnya.

Lanjut dia lagi, hingga Agustus 2017 ini, dana simpanan Simpedes di BRI sudah mencapai Rp136 miliar lebih. "Total nasabah dari Simpedes ini ada sekitar 40 ribu nasabah," papar Hendra yang menyebutkan bahwa BRI di Meranti terdiri dari 1 Kanca, 4 Unit, 3 Teras, dan 1 Unit Mobil Teras Keliling.

Asisten I Setdakab, Jonizar, yang mewakili Bupati Kepulauan Meranti, dikesempatan itu menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas program yang dilaksanakan oleh BRI.

Dia menjelaskan, menabung merupakan langkah investasi masa depan bagi masyarakat. Bahkan, sebutnya, program undian Panen Hadiah BRI ini merupakan suatu momen untuk memotivasi masyarakat untuk gemar menabung.

"BRI sudah berkontribusi dengan baik melalui berbagai program untuj meningkatkan usaha masyarakat di Meranti. Sudah banyak membantu daerah dalam membangun perekonomian masyarakat. Untuk itu, kami harapkan ini terus berlanjut agar ekonomi masyarakat berjalan dengan baik," tutur Jonizar.

Untuk diketahui, pemenang undian Grand Prize berupa 1 unit mobil melalui Panen Hadiah Simpedes Periode I Tahun 2017 adalah Rahmat warga Tanjung Samak, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti.

Selain hadiah Grand Prize, ada juga hadiah kedua berupa 5 unit sepeda motor matic. Ditambah hadiah ketiga dan keempat berupa TV LED 40 dan 32 inch masing-masing 5 unit. Hadiah Kelima yakni 3 kulkas, serta 6 unit TV LED 24 inch untuk hadiah keenam. Total keseluruhan hadiah ada sebanyak 25 unit. (swl)






Berita Lainnya :
 
  • Workshop Wartawan Lingkungan PWI Riau Hadirkan 5 Nara Sumber Nasional dan Lokal
  • Wartawan Senior Hendri Ch Bangun, Terpilih Sebagai Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Periode 2023- 2028
  • Polsek Sukajadi Bekuk Pelaku Curanmor yang Sudah Beraksi di 150 TKP
  • Ichfa A Zuhri Staf Protokol Pemrov Tewas Laka Lantas di Koto Gasib
  • Bandara SSK II Pekanbaru Tambah Pilihan Penerbangan ke Kuala Lumpur
  • Kongres PWI ke XXV di Bandung, Presiden Jokowi ajak Insan Pers Pegang Teguh Kode Etik.Jurnalistik
  • Pemko Larang Pungutan Parkir di Empat Toko Ritel SPBU
  • Festival Generasi Happy dari Tri Hadir di Lampung, Ajak Gen Z Manfaatkan Dunia Digital dan Bergerak Jaga Lingkungan
  • Pramana K. Tarigan, VP - Head of Si Anak Medan Peraih Head of Sales Nasional Terbaik 2022
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved