Senin, 31/08/20
 
Pasca Isu Serangan Ransomware WannaCry
Aktivitas OJK Riau Masih Berjalan Normal

Ridwan alkalam | Ekonomi
Senin, 15/05/2017 - 18:13:25 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (riaueksis.com) - Aktivitas operasional Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Riau masih berjalan normal pasca indikasi serangan virus Ransomware WannaCry pada Senin, 15 Mei 2017.

"Seluruh operasional di internal OJK Riau berjalan normal dan belum terdapat laporan  dari industri terkait hambatan operasional terkait serangan virus tersebut," ujar Kepala Kantor OJK Riau HM Nurdin Subandi, melalui Humas OJK Riau, Bayu, Senin (15/5/2017) sore.

Namun demikian, OJK Riau menghimbau semua Industri melakukan langkah-langkah antisipatif. "Tujuannya untuk memastikan keamanan  infrastruktur teknologi informasi dan layanan sistem informasinya dalam keadaan aman," pungkas Bayu lagi sembari mengajak rekan2 rekan media turut mengamati perkembangan.

Sementara itu, Kepala Departemen Komunikasi dan Internasional OJK, Triyono, dalam siaran pers, Senin (15/5/2017) menyatakan OJK sudah dan terus berkoordinasi dengan industri keuangan. 

"Saat ini sedang dilakukan inventarisasi oleh semua lembaga jasa keuangan terkait apakah ada layanan keuangan yang terganggu. Hingga saat ini belum ada laporan adanya layanan yang terganggu," kata Triyono. (wan)





Berita Lainnya :
 
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Narkoba Senilai Rp32 Miliar
  • SMSI Riau Gelar Buka Puasa Bersama, Luna: Mari Terus Kita Rajut Kekompakkan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved