Senin, 31/08/20
 
Suparman akan Seleksi Ulang Seluruh Tenaga Honorer

wan | Advertorial
Jumat, 28/07/2017 - 16:45:02 WIB

TERKAIT:
   
 
PASIR PANGARAIAN (riaueksis.com) - Bupati Rokan Hulu (Rohul), H Suparman SSos MSi, berencana menyeleksi ulang seluruh tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohul. Langkah itu untuk memastikan jumlah real tenaga honor yang ada, juga dimaksudkan meningkatkan kualitas tengaga honorer.

Hal itu disampaikan Suparman di hadapan seluruh tenaga honorer di Kantor Bupati Rohul, Kamis (27/7/2017) pagi. Tenaga honorer itu juga langsung diabsen oleh masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan rekap absen diserahkan ke Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan.

Suparman mengatakan, evaluasi terhadap tenaga honorer tersebut untuk menegakkan rasa keadilan bagi seluruh tenaga honorer yang ada di Rohul. Dirinya mengendus, ada tenaga honor yang hanya menerima gaji tetapi tidak pernah masuk kerja.

Suparman juga menegaskan,  setiap uang daerah yang diterima tenaga honor, ada hak dari pemerintah untuk meminta pertanggung jawaban dari tenaga honorer terhadap konerja mereka. 

“Demi keadilan ada honor yang rajin berhak dia mendapat gaji, tapi ada honor yang tidak masuk tidak menuanaikan kewajiban tapi menerima gaji. Hal ini harus dihentikan,” kata dia.

Suparman mengaku, terkejut dari jumlah tenaga honorer yang terdata berjumlah 3.700 orang. Namun setelah diapelkan, ternyata jumlahnya diperkirakan lebih banyak daripada data tersebut. "Saya heran, karena setiap upacara saya tidak pernah menjumpa honor sebanyak ini," jelasnya kaget.

Suparman menjelaskan, evaluasi terhadap seluruh tenaga honorer semata-mata untuk menegakan disiplin dan peningkatan kualitas tenaga honorer. Sekaligus memastikan tidak adanya tenaga honorer siluman atau honorer titipan  pejabat yang memberatkan keuangan daerah.

Langkah awal evaluasi, kata Suparman, nantinya seluruh satuan kerja  diminta petakan berapa jumlah tenaga honorer yang dibutuhkan dan kualifikasi pekerjaanya. Atas dasar pemetaan inilah seleksi tenaga honorer akan dilakukan.

Nantinya, tenaga honorer yang tidak sesuai dengan kualifikasi, maka  bisa saja dipindahkan ke  satuan kerja  lain yang sesuai kualifikasinya. Meski begitu, tidak menutup kemungkinan tenaga honorer yang tidak berkualitas akan diberhentikan.

"Saya hanya memperkerjakan tenaga honorer yang berkualitas dan benar-benar bekerja. Bukan tenaga honorer titipan pejabat tertentu," pungkas Suparman. (wan/adv)     






Berita Lainnya :
 
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved