Senin, 31/08/20
 
Rohul
Meskipun Anggaran Terbatas, Pembangunan Di Pedesaan Dirohul Tetap Berjalan

Manda Rokan | Advertorial
Rabu, 03/07/2019 - 11:18:35 WIB

TERKAIT:
   
 
Rokan Hulu - (Riaueksis.com) Dalam acara silaturrahmi sekaligus Halal Bi Halal Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu dengan Masyarakat Rohul yang tergabung didalam Himpunan Keluarga Rokan Hulu (HKR) Pekanbaru, Sabtu (29/6) di Hotel Labersa Kampar.

Bupati Rohul H Sukiman mengajak seluruh tokoh masyarakat, tokoh pendiri dan sesepuh asal Kabupaten Rokan Hulu yang berada di daerah perantauan khususnya di Pekanbaru
 
Untuk dapat bersama-sama memajukan pembangunan dikampung halaman di
daerah yang dikenal dengan julukan di Negeri Seribu Suluk.

Karena sebagai kepala daerah, dirinya tidak bisa bekerja sendiri, tanpa adanya dukungan dari seluruh elemen dan para tokoh masyarakat Rohul tersebut. Tentunya selama menjalankan tugas, pasti ada kekurangan dan tidak bisa memuaskan semua pihak.

‘’Momen silaturrahim ini sangat penting. Kami dari pemerintah daerah membutuhkan dukungan, masukan, saran, pemikiran, kritikan dari para Tokoh Masyarakat dan pendiri Rokan Hulu demi kemajuan kampung halaman
yang kita cintai ini. Dengan harapan kedepan pembangunan di Rohul semakin maju dan masyarakat sejahtera,’’ ungkap Bupati Rohul H Sukiman saat memberikan sambutan dalam acara Halal Bi Halal Pemerintah daerah
dengan HKR Pekanbaru di Hotel Labersa Kampar, Sabtu (29/6).

Dalam acara tersebut hadir Mantan Bupati Rohul Drs H Achmad MSi, Tokoh Masyarakat Rohul yang juga Ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAM Provinsi Riau Al Azhar, Ketua HKR Pekanbaru H Yuharman SE, Azwar Azis, Junaidi Dasa. Forkopimda, Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi, para kepala dinas, badan dan kantor dilingkungan Pemkab Rohul dan
ratusan tokoh masyarakat, para pelajar, mahasiswa asal Rohul di Pekanbaru.

Sukiman mengatakan acara halal bi halal pemerintah daerah bersama HKR, bagian yang sangat penting bagi dirinya sebagai kepala daerah.

Karena acara ini, dapat mempererat hubungan silaturrahim dan kekompakan para tokoh masyarakat yang berdomisili di Pekanbaru untuk bersama-sama membangun daerah.

Dengan memberikan kontribusi, dalam memberikan masukan dan saran
dari para tokoh masyarakat kepada pemerintah daerah, dalam menjalankan
roda pemerintahan dan memajukan pembangunan di Rohul kedepannya.

Selain terjalinnya hubungan emosional antara pemerintahan daerah terutama para pejabat eselon dengan para tokoh masyarakat Rohul di
Pekanbaru, sehingga arah pembangunan di Negeri Seribu Suluk akan jelas sesuai dengan yang diharapkan bersama.

‘’Kita mengucapkan terimakasih kepada Tokoh Masyarakat yang tergabung dalam HKR Pekanbaru yang selama ini telah memberikan kontribusi terhadap pembangunan di Rohul. Tentunya kedepan support dan dukungannya terhadap Rokan Hulu lebih tingkatkan,’’ ujarnya.

Sukiman menjelaskan dalam acara Halal Bi Halal tersebut, sebagaimana permintaan dari Tokoh Masyarakat Rohul dari Pekanbaru, menginginkan ekpose pelaksanaan pembangunan selama kepemimpinannya 1 tahun 6 bulan paska dilantik sebagai Bupati Rohul.


‘’Kita sudah paparkan program pembangunan yang telah dan akan
dilaksanakan Pemkab Rohul. Mesti dalam salam suasana anggaran yang kurang, tapi Rohul masih bisa membangun yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Baru kali ini, dalam suasana lebaran Idul Fitri 1440 H, bisa menampilkan program kegiatan selama setahun enam bulan, dengan kondisi anggaran yang tidak menguntungkan, pembangunan di pedesaan masih berjalan dengan baik,’’ tuturnya

Dia berharap dari paparan ekpose pembangunan itu, para tokoh masyarakat Rohul dapat menyaksikan langsung, bukan hanya bicara saja.

‘’Pemkab Rohul benar-benar melaksanakan tugas meningkatkan kesra melalui pembangunan yang dilaksanakan, pertanian, infrastruktur dasar masyarakat dan sector lainnya. Kedepan semakin ditingkatkan.*(ADV/Pemkab Rohul)





Berita Lainnya :
 
  • Semangat Berbagi PHR, Wujud Syukur atas Keberhasilan Tajak Sumur Eksplorasi Pinang East
  • Ini Pesan Kapolda Riau Saat Safari Ramadhan di Masjid Muthmainnah
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved