Senin, 31/08/20
 
Pernyataan Sekda Soal Pembangunan Dua Tower Perkantoran Terpadu, Ini Kata Waka DPRD Riau

| Riau
Kamis, 20/01/2022 - 11:51:12 WIB
Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, Riaueksis.com- Mencuat pernyataan Sekdaprov Riau menyatakan tahun ini akan membangun dua gedung tower di kompleks perkantoran terpadu, di Jalan Cut Nyak Dien. Hal demikian itu Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto, mulai angkat bicara.

Kepada wartawan, dia mengatakan, hal pernyataan Sekda bahwa tahun ini akan membangun dua tower untuk kompleks perkantoran terpadu, dianggarkan multi years, dua tahun anggaran, yakni tahun 2022 dan 2023. Hal itu, harus dua dasar, yakni Perda Multiyears dan MoU antara Pemerintah Provinsi Riau dengan DPRD Riau.

"Terkait pernyataan Sekda Riau, bahwa tahun ini akan membangun dua gedung tower untuk padankomplek perkantoran terpadu di Jalan Cut Nyak Dien. Bahwa, untuk halnya pembangunan fisik secara multiyears, harus ada dua dasar. Hal itu adalah Perda Multiyears dan serta MoU antara Pemerintah Provinsi Riau dengan DPRD Riau," katanya.

Namun kenyataanya itu sampai saat ini, katanya, bahwa keduanya sampai detik sekarang belum pernah dilakukan. Tapi, yang namanya perencanaan boleh saja. Tapi hal perencanaan tentunya berbasis anggaran. Sampai detik ini, kalau bicara proyek multiyears terkait itu belum ada dalam pembicaraa apapun. Entah kalau ada aturan baru membolehkan.

Politisi Gerindra ini mengatakan, bahwa kalau berbicara akan perencanaan tidak menjadi masalah, dan nanti disesuaikan dengan anggaran di APBD Riau, mampu atau tidak. "Setahu saya, yang namanya atas pembangunan fisik tower tidak ada berbicara multiyears. Tapi, karena untuk multiyears wajib itu dua hal tadi, Perda dan MoU," ungkapnya.

Namun ditanyakan mengenai itu apakah pembangunan tower tersebut termasuk prioritas ? Dalam hal ini, kata Hardianto, tergantung apa hal itu memang masuk dalam visi misi gubernur. Namun meski prioritas, sebutnya, ini masih banyak hal prioritas lain, tapi semua terkait dengan konsekuensi pembiayaan. Jadi mungkin akan dikaji lagi.

Diberitakan sebelumnya, Pemprov Riau disampaikan Sekda SF Haryanto, tahun 2022 akan membangun dua bangunan tower berada di kompleks perkantoran terpadu di Jalan Cut Nyak Dien. Dimana itu yang dianggarkan sistem multi years atau dua tahun anggaran, yakni di APBD tahun 2022 dan 2023.

Karena untuk kawasan perkantoran itu yang dibangun menyatu dengan kantor Gubernur Riau saat ini, maka akan ada pembebasan lahan mengakibatkan itu beberapa kantor dinas pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ini dirobohkan. Antara lain Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Inspektorat, dan Dinas Pendidikan (Disdik) Riau.

Sekda mengatakan, jika pihaknya sudah menyiapkan hal gedung relokasi kantor sementara empat OPD tersebut. "Untuk itu kita sudah ada lokasi pemindahanya OPD-OPD terdampak terhadap kawasan perkantoran Pemprov Riau dan sepakati kemungkinan pada bulan Februari telah pindah semua," kata SF Hariyanto, Rabu (19/1/22).

Disinggung anggarannya pembangunan  dua tower tersebut, SF Hariyanto, tegas  menyatakan dianggarkanya multi years itu dua tahun anggaran 2022 dan 2023. Pembangunannya tahun 2022 ini sudah mulai dilakukan. Tapi, berapa anggaran yang dibutuhkan masih dihitung. Yang rencana ini sudah mendapat dukungan dari pihak DPRD Riau. (Nisa)






Berita Lainnya :
 
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved