Senin, 31/08/20
 
Dharma Wanita Persatuan Setdaprov Riau Gelar Sertijab

Len | Riau
Rabu, 22/09/2021 - 08:08:53 WIB
Foto istimewa
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru,Riaueksis.com -Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Riau menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab)  dari Fariza digantikan oleh Adrias Harianto di Gedung Dharma Wanita, Selasa (21/9/2021). 

Ketua Dharma Wanita  Setdaprov Riau Fariza, dalam sambutannya  mengatakan, Dharma Wanita pada awalnya didirikan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara ibu-ibu Pegawai Negeri Sipil, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI).

"Kegiatan di Dharma Wanita sendiri berfokus menjadi tiga bidang yaitu sosial, pendidikan dan ekonomi,"ujarnya.

Fariza berharap, dengan kepemimpinan yang baru dapat membawa Dharma Wanita menjadi lebih baik dan giat dalam melakukan kegiatan dalam tiga bidang diatas.

Sementara itu,Ketua Dharma Wanita yang baru, Adrias Harianto mengatakan bahwa, Dharma Wanita tak hanya sebagai tempat silaturahmi, tetapi juga suatu pekerjaan sosial. Adrias mengajak pengurus dan anggotanya untuk sama – sama membina Dharma Wanita.

“Saya harapkan support dan dukungan kita semua. Serta memberi masukan, kegiatan terbaik yang dapat kita lakukan untuk membesarkan Dharma Wanita ini,” jelas Adrias.

Hadir dalam Sertijab tersebut antara lain Risa Ardianti, Tengku Rini Azmahrani, Eli Wardani, Alzuhra Dini Alinoni, Herawati, Heni, Rodiyah, Dasna, Nurjunaida, dan Veronica Ginting.





Berita Lainnya :
 
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  • Kapolda Riau :" Banggalah Jadi Wartawan, Karena Wartawan itu Orang -Orang Cerdas"
  • Bupati Kasmarni Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai
  • Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS dari BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
  • Tingkatkan Silaturahmi, Bupati Kasmarni Hadiri Halal bi Halal DPC Partai Demokrat
  • PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir
  • Halal Bihalal Polda Riau, 6 Kapolres Dapat Penghargaan Terbaik
  • ASPEKUR Ambil Bagian Meriahkan Festival Lancang Kuning, Ketum: Kami Tampilkan Makanan Terenak di Dunia
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved