Senin, 31/08/20
 
Pemrov Riau persiapkan pemulangan Warga Negara Indonesia dari Malaysia.

Len | Riau
Kamis, 05/08/2021 - 09:40:22 WIB
Foto : istimewa
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru,Riau eksis.com - Asisten I Setdaprov Riau Jenri Salmon Ginting menyebutkan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah mempersiapkan persiapan terkait pemulangan Warna Negara Indonesia (WNI) dari Malaysia di Kota Dumai.

Hal tersebut disampaikannya dalam Rakor Penanganan Ketibaan WNI/Pekerja Migran Indonesia (PMI) Deportan dan Repatrian dari Malaysia yang dihelat di ruang Riau Command Center (RCC), Rabu (4/8/2021).

"Untuk persiapannya Pemerintah Provinsi Riau dalam Pemulangan WNI dari Malaysia akan melalui pelabuhan di Kota Dumai yang diketuai oleh Danrem 031 Wira Bima," kata Jenri.

Pihaknya juga telah melakukan pengecekan lokasi penampungan isolasi yang berada di Kota Dumai. Selain itu pihaknya juga telah melakukan pengecekan atas semua persiapan dalam ketibaannya WNI dari malaysia baik itu dari segi akomodasi, transportasi maupun kesiapan dari Tim Medisnya.  

"Semua persiapan yang ada di Dumai sudah dicek, baik itu akomodasinya, transportasinya, juga kesiapan tim medis yang ada di Dumai atas pemulangannya TKI dari tanjung pinang atau dari batam melalui jalur laut," ungkapnya. 

Jenri menambahkan, selain melakukan pengechekan terkait pemulangan WNI dari malaysia pihaknya juga telah membentuk tim satgas untuk persiapan pemulangan WNI dari Malaysia.

"Kita juga sudah bentuk tim satgas untuk pemulangan WNI dari malaysia" tambahnya.

Di lain pihak, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Riau menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan koordinasi dengan instansi terkait terkhusus instansi di Kota Dumai untuk berapa jumlah Warga Negara Indonesia (WNI) yang akan melakukan pemulangan dari Malaysia ke Indonesia.

"Untuk jumlah WNI dari malaysia yang akan pulang ke Indonesia seberapa banyak akan kami koordinasikan dengan instansi yang terkait yang ada khususnya di Kota Dumai mengenai kepulangan" tutupnya.(Len)



 

 






Berita Lainnya :
 
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved