Senin, 31/08/20
 
Hasil Studi, Ternyata Ini Dampak Negatif Minum Kopi

Ditma | LifeStyle
Jumat, 02/12/2016 - 20:48:35 WIB
Ilustrasi
TERKAIT:
   
 
Jakarta, Riaueksis.com - Konsumsi kopi secara cukup maksimal tiga cangkir per hari dapat memberikan manfaat positif bagi kesehatan. Tapi, ternyata jika dikonsumsi secara berlebihan efek yang muncul justru negatif.



Demikian disampaikan oleh para peneliti dari Western Australian Institute for Medical Research dan University of Western Australia. Disebutkan bahwa konsumsi kopi lebih dari 6 cangkir per hari dapat meningkatkan risiko seseorang untuk mengalami kenaikan berat badan.

Hal ini diduga karena risiko gangguan metabolik yang mungkin terjadi ketika seseorang mengonsumsi kafein dari kopi secara berlebihan. Gangguan sindrom metabolik sendiri diketahui dapat meningkatkan risiko seseorang untuk terkena penyakit kronis, seperti diabetes dan stroke.

Dalam studi ini, peneliti menggunakan beberapa ekor tikus. Setelah diberikan sekitar porsi kopi berlebihan, membuat tikus cenderung menjadi gemuk. Tikus-tikus ini juga memiliki kecenderungan untuk mengalami intoleransi glukosa.

"Tampaknya efek kesehatan dari kopi bisa dikatakan bergantung pada dosis. Konsumsi cukup seperti tiga cangkir per hari masih bermanfaat, namun tidak jika lebih dari itu," ungkap peneliti Vance Matius.

Studi ini telah dipublikasikan dalam The Journal of Agricultural and Food Chemistry. (der/dtk)






Berita Lainnya :
 
  • Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
  • Pembangunan Rumah untuk Warga Rempang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini
  • Hadiri Halal Bi Halal PDI-Perjuangan, Bupati Kasmarni: Tahniah Kepada Septian Nugraha dan M Alga Viqky Azmi atas Penghargaan Suara Pileg Terbanyak se-Provinsi Riau
  • Hasilkan Cuan Lebih Banyak, Budi Putra : Pengurus SMSI Riau Harus Siap Jadi Konten Kreator
  • Riau SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan
  • Ibu Pj Gubernur Bersama ASPEKUR Bagikan 1.000 Paket Makanan Sehat+Susu Dukung Program Tekan Stunting
  • Dua Pemilik dan 2 Orang Calo Senpi Ilegal Diringkus Polda Riau
  • PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender*
  • Meraih Cuan dari SEO Media Siber
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved