Senin, 31/08/20
 
China Bikin Tiruan Kapal Induk AS untuk Target Latihan

| Internasional
Selasa, 09/11/2021 - 10:48:12 WIB
satelit Maxar Technologies
TERKAIT:
   
 
AMERIKA, Riau eksis.com- Citra satelit dari Maxar Technologies perlihatkan rel dan bangunan gudang target Ruoqiang, China. Pengamatan dari satelit Maxar Technologies ada menemukan, China membangun sesuatu tampak seperti tiruan kapal perang Amerika Serikat (AS), termasuk kapal induk.

Kapal-kapal tiruan itu diduga menjadi target latihan China guna menyerang beberapa senjata terbaik AS di Pasifik jika terjadi perang. Kumpulan kapal tempur dan induk Angkatan Laut AS, yang berpusat di sekitar kapal induk besar, adalah salah satu senjata Amerika paling kuat.

Salah satunya dikerahkan dengan Armada ke-7 di Pasifik, mengawasi area konflik utama seperti Taiwan dan Laut China Selatan. China sendiri telah mengembangkan rudal anti-kapal selama bertahun-tahun, termasuk yang mampu menghancurkan kapal induk.

Dalam gambar satelit yang diambil bulan lalu oleh Maxar Technologies dan dikirim ke AFP, Minggu (7/11/2021), penampakan bentuk kapal-kapal AL AS terlihat di Gurun Taklamakan, wilayah Xinjiang, barat China.

Kapal-kapal tersebut termasuk setidaknya satu yang seperti kapal induk, dan satu lagi dalam bentuk kapal perusak. Salah satu target terlihat dipasang pada sistem transportasi kereta api.

"Riwayat analisis citra satelit menunjukkan bahwa struktur target kapal induk pertama kali dibangun antara Maret dan April 2019," kata laporan US Naval Institute (USNI) dilansir kompas.com.

(Kapal) itu mengalami beberapa pembangunan kembali dan kemudian dibongkar secara substansial pada Desember 2019. Situs itu hidup kembali pada akhir September tahun ini dan strukturnya secara substansial selesai pada awal Oktober.

USNI mengutip perusahaan intelijen AllSource Analysis yang mengatakan, daerah itu dulu digunakan untuk menguji rudal balistik.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin ketika ditanya tentang foto-foto itu pada Senin (8/11/2021) berkata, "Tidak mengetahui situasinya".

Beijing saat ini sedang dalam upaya modernisasi senjata utama, menurut laporan Pentagon yang dirilis pekan lalu tentang Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA).

Banyak senjata yang dirancang untuk membantu melumpuhkan kapal-kapal perang utama Amerika jika terjadi konflik regional. Senjata itu termasuk rudal DF-21D yang memiliki jangkauan lebih dari 930 mil (1.500 kilometer), kata Pentagon. (Red)





Berita Lainnya :
 
  • Pelajari Analisis Resiko, Tim Pansus BPBD Studi Banding ke Kab. Bantul
  • PHR Pamer Inovasi Digitalisasi di IPA Convex 2024
  • Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Jari Putus Dibegal Masuk Bintara Polri
  • Kepedulian Polda Riau Meneduhkan Korban Bencana Galodo Sumbar, Kapolres Ucapkan Terima Kasih
  • KLHK Apresiasi Upaya PHR Cegah Konflik Gajah dengan Manusia dan Lestarikan Keanekaragaman Hayati
  • Catatan 2023, PHR Penghasil Migas Nomor 1 Indonesia
  • Pj Gubri Imbau Pihak Sekolah Tangguhkan Studi Tur ke Luar Daerah
  • Polda Riau Kirim 3 Truk Bantuan Sembako Korban Banjir Bandang Sumbar
  • Perkuat Rasa Solidaritas, Pimpinan dan Anggota DPRD Bengkalis Hadiri Halal Bihalal IKMKB
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved