Senin, 31/08/20
 
Ballon d'Or Hanya Untuk Luka Modric

Putra | Olahraga
Jumat, 23/11/2018 - 20:54:25 WIB
Luka Modric
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com - Luka Modric masuk sebagai salah satu dari 30 kandidat pemenang Ballon d'Or. Namanya jadi salah satu unggulan, usai merebut gelar Pemain Terbaik Eropa dan Pemain Terbaik FIFA.

Tahun 2018 memang jadi tahun sukses untuk gelandang 33 tahun ini. Modric membawa Real Madrid memenangi gelar Liga Champions untuk kali ketiga secara beruntun, juga mengantarkan Kroasia ke final Piala Dunia 2018 di Rusia.

Mantan penyerang Madrid Predrag Mijatovic menilai torehan itu sudah sepantasnya membuat Modric jadi pemenang Ballon d'Or.

"Dia sudah menjalani tahun yang fantastis di level personal dan kolektif. Dia memenangi Liga Champions dan membawa Kroasia ke final Piala Dunia," ujar Mijatovic dikutip Marca.

"Dia adalah yang terbaik tahun ini dan saya rasa dialah yang akan jadi pemenang Ballon d'Or. Saya tak melihat pemain lain yang selayak Modric."

"Ada pemain-pemain lain yang mengklaim gelar itu, tapi Ballon d'Or cuma punya satu nama: Luka Modric," tambahnya.****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  • 12 Orang Alumni Akpol 91 Lepas Masa Tugas
  • Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
  • Pembangunan Rumah untuk Warga Rempang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini
  • Hadiri Halal Bi Halal PDI-Perjuangan, Bupati Kasmarni: Tahniah Kepada Septian Nugraha dan M Alga Viqky Azmi atas Penghargaan Suara Pileg Terbanyak se-Provinsi Riau
  • Hasilkan Cuan Lebih Banyak, Budi Putra : Pengurus SMSI Riau Harus Siap Jadi Konten Kreator
  • Riau SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved