Senin, 31/08/20
 
Tuan Rumah Tim tennis meja Pekanbaru juara umum di Kejurprov Tennis Meja se Riau

Derry | Olahraga
Senin, 25/07/2022 - 22:08:45 WIB
Foto: ist
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU,Riaueksis.com-Tuan Rumah Pekanbaru menjadi juara umum di Kejurprov Tennis Meja se Riau, Ahad (24/7). Tim tennis meja Pekanbaru mengukuhkan kemenangannya dibabak final saat bertemu lawannya dari kabupaten Bengkalis, di nomor beregu putra, dengan skor akhir 2-0. Sementara di nomor beregu putri, pertandingan berlangsung ketat. Tim tennis meja putri Pekanbaru sempat tercecer saat bertemu lawannya dari kabupaten Indragiri Hulu. Namun mereka bisa mengejar ketertinggalannya dengan menutup pertandingan dengan skor akhir 2-1.

Ketua Umum PTMSI Pekanbaru, Adrizal juga turut senang dengan kemenangan tim tennis meja Pekanbaru. Kemenangan kali ini melengkapi perolehan medali emas tuan rumah. Pekanbaru berhasil meraih 3 medali emas pada iven olahraga tennis meja tingkat provinsi ini.

"Saya sangat senang dengan prestasi anak-anak saat ini. Kita juga berhasil menambah perolehan medali menjadi tiga medali emas. Mudah-mudahan mereka bisa berbuat lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya," ungkap Adrizal yang mengenakan kaos polo hitam.

Sementara itu, salah seorang atlet tennis meja Pekanbaru, Fauzi Ardian mengaku bangga bisa menjadi juara di Kejurprov Tennis Meja Ahad sore itu.

"Bangga pastinya, Kak. Selain bisa bawa nama Pekanbaru sebagai juara, lawan saya kali ini senior semua. Mereka sudah sering ikut bertanding di iven olahraga tingkat provinsi maupun nasional," ungkap siswa kelas 2 SMA Olahraga Provinsi Riau tersebut.

Atlet-atlet yang menang di Kejurprov Tennis Meja se Riau ini nantinya juga akan bertanding di Kejurnas Manado di bulan November mendatang.**






Berita Lainnya :
 
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  • 12 Orang Alumni Akpol 91 Lepas Masa Tugas
  • Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
  • Pembangunan Rumah untuk Warga Rempang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini
  • Hadiri Halal Bi Halal PDI-Perjuangan, Bupati Kasmarni: Tahniah Kepada Septian Nugraha dan M Alga Viqky Azmi atas Penghargaan Suara Pileg Terbanyak se-Provinsi Riau
  • Hasilkan Cuan Lebih Banyak, Budi Putra : Pengurus SMSI Riau Harus Siap Jadi Konten Kreator
  • Riau SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved