Senin, 31/08/20
 
Fitnah Ustadz Abdul Somad, Wakil Sekretaris PWNU Riau Dipecat

Ditma | Religi
Senin, 07/05/2018 - 21:22:42 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, Riaueksis.com - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Riau sepakat memecat salah seorang wakil sekretarisnya, Khalid Junaidi secara tidak hormat karena diduga memfitnah Ustad Abdul Somad.

Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua PWNU Riau Rusli Ahmad, ia mengatakan pihaknya sangat menghormati ulama, apalagi ulama sekelas Abdul Somad yang bukan ulama sembarangan.

"Ustad Abdul Somad ini kan bukan hanya ustad kebanggaan Riau dan Indonesia, tapi dia sudah di kenal dunia, jadi saya sangat menyesalkan tindakan dari Junaedi ini," ujar Rusli Ahmad, Senin, 7 Mei 2018.

Ditambahkan Rusli, sanksi terberat dalam NU adalah pemecatan secara tidak hormat, dan sanksi inilah yang diterima Khalid Junaidi atas aksinya memfitnah Ustad Abdul Somad di media sosial beberapa waktu lalu.

"Jangan gara-gara satu pengurus, rusak hubungan NU dengan Abdul Somad, ini kan namanya mengadu domba," kata Rusli Ahmad.

Lebih lanjut, menurut Rusli, Ustad Abdul Somad hingga detik ini belum membatalkan rencananya terkait kehadirannya menjadi penceramah dalam perhelatan NU besok.

"Kita sudah mengetuk hati beliau, agar tidak membatalkan besok, apalagi 30 ribu sudah menantikan, kami sangat yakin beliau akan hadir karena sampai detik ini belum ada perwakilannya datang ke kami," tutup Rusli.

Untuk diketahui, Khalid Junaidi dinilai pengurus PWNU Riau melakukan fitnah dan membenturkan NU dengan UAS, dengan menyebutkan bahwa UAS mencari panggung dalam event Akbar NU Riau ini. (der)






Berita Lainnya :
 
  • Hadiri Halal Bi Halal PDI-Perjuangan, Bupati Kasmarni: Tahniah Kepada Septian Nugraha dan M Alga Viqky Azmi atas Penghargaan Suara Pileg Terbanyak se-Provinsi Riau
  • Hasilkan Cuan Lebih Banyak, Budi Putra : Pengurus SMSI Riau Harus Siap Jadi Konten Kreator
  • Riau SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan
  • Ibu Pj Gubernur Bersama ASPEKUR Bagikan 1.000 Paket Makanan Sehat+Susu Dukung Program Tekan Stunting
  • Dua Pemilik dan 2 Orang Calo Senpi Ilegal Diringkus Polda Riau
  • PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender*
  • Meraih Cuan dari SEO Media Siber
  • Hadiri Pelantikan PAW Anggota DPRD, Bupati Bengkalis Tegaskan Jalankan Tugas dan Peran Sebagai Wakil Rakyat
  • Dukung Pro Justitia , Kantor Imigrasi Pekanbaru Serahkan Tersangka WNA Kasus Pelanggaran Tindak Pidana Keimigrasian Pada Kejaksan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved